10 Hotel Mewah di Malang yang Sejuk dan Nyaman


Hawa kota yang sejuk merupakan salah satu pesona Malang yang memikat banyak perhatian wisatawan. Selain itu, mulai banyaknya atraksi wisata yang tersedia, membuat kota tersebut semakin hidup berkat para pengunjung dari masa ke masa.

Berlibur ke luar kota, tentu perlu untuk mempersiapkan segala hal sebelum berangkat. Yang paling utama selain memesan tiket maskapai untuk terbang ke kota Malang yaitu dengan memesan tiket pesawat murah Citilink atau maskapai lainnya, Anda sebagai wisatawan juga perlu me-reservasi penginapan untuk akomodasi selama liburan. Untuk itu, kami telah mempersiapkan daftar hotel mewah di Malang yang bisa Anda coba sebagai alternatif penginapan bersama keluarga atau orang terkasih.

1. The Shalimar Boutique Hotel

Hotel ini berdiri di dalam bangunan bekas peninggalan zaman kolonial Belanda di Malang. Arsitektur klasik bergaya art deco yang khas langsung menyambut Anda mulai dari bagian paling depan hotel. Interiornya The Shalimar Boutique Hotel yang letaknya ada di tengah kota ini juga tidak kalah mewah dan menghadirkan nuansa nostalgia bagi siapapun yang ingin menginap.

2. Jambuluwuk Batu Resort

Berada di kota Batu, yang merupakan tetangga dari Malang, Jambuluwuk Resort menawarkan pengalaman menginap bernuansa nusantara yang kental. Hotel ini memiliki tipe villa mewah berfasilitas lengkap yang mampu melengkapi kebutuhan Anda dan keluarga. Selain itu, kehadiran kolam renang yang luas juga menjadikan hotel ini ramah terhadap kehadiran anak-anak.

3. Golden Tulip Holland Resort Batu

Masih berada di kawasan kota Batu, Golden Tulip Holland Resort Batu menawarkan keindahan alam yang tidak terlupakan. Resor yang memiliki arsitektur bergaya modern ini, menyediakan kolam berendam air hangat dengan pemandangan gunung Panderman yang memukau. Tersedia juga kids pool yang membuat orang tua tidak perlu khawatir saat anaknya mulai bermain air.

4. Singhasari Resort Batu

Singhasari Resort Batu merupakan salah satu penginapan istimewa di kaki gunung Panderman. Memiliki predikat sebagai hotel mewah di Malang, hotel ini menggabungkan gaya Jawa klasik dengan sentuhan modern yang menarik perhatian pada interiornya. Fasilitas hotel yang lengkap dapat memanjakan quality time Anda bersama keluarga.

5. Amarta Hills Hotel and Resort

Amarta Hills Hotel and Resort menambah daftar hotel mewah di Malang yang menawarkan pemandangan gunung yang indah. Gunung Arjuna yang berada di sisi hotel membawa udara sejuk yang memberikan kenyamanan untuk para pengunjung. Selain itu, hotel ini menyediakan sebuah kapel yang bisa digunakan untuk acara pernikahan bagi yang ingin merayakan hari terbaiknya di dataran tinggi.

6. Kusuma Agrowisata Hotel

Kusuma Agrowisata Hotel mungkin menjadi hotel mewah di Malang yang dapat mengakomodasi segala kebutuhan Anda dan keluarga. Hotel ini memiliki fasilitas outdoor yang lengkap, seperti outbound dan waterpark yang akan menghadirkan senyum gembira untuk anak-anak.

7. Kartika Wijaya Batu Heritage Hotel

Memiliki interior bergaya Jawa klasik dengan sentuhan art deco, Kartika Wijaya Batu Heritage Hotel mengajak para pengunjung untuk merasakan pengalaman menginap bagaikan bangsawan dahulu kala. Fasilitas olahraga yang lengkap seperti lapangan basket dan voli, mampu melengkapi liburan Anda di bawah kaki gunung Panderman.

8. Kampung Lumbung Boutique Hotel & Spa

Meskipun letaknya berada di desa, Kampung Lumbung Boutique Hotel & Spa menawarkan pengalaman menginap yang jauh dari kata ndeso. Bergaya tropis modern, hotel ini memiliki infinity swimming pool dengan pemandangan sawah terasering yang asri dan menenangkan.

9. Atria Hotel Malang

Berbeda dengan hotel lainnya di kota Malang yang menawarkan atmosfer Jawa klasik pada bangunannya, Atria Hotel Malang memiliki bangunan bergaya modern yang cocok untuk gaya millennials saat ini. Meskipun ditujukan untuk mereka yang dinamis, hotel ini memiliki fasilitas lengkap yang membantu Anda berelaksasi secara maksimal.

10. Purnama Hotel Batu

Berlokasi di lereng gunung Panderman, salah satu hotel mewah di Malang ini menawarkan pemandangan asri pegunungan yang lebih jelas dan luas. Hawa sejuk yang turun, membuat Anda ingin berlama-lama bersantai di Purnama Hotel Batu sambal menikmati fasilitas outdoor-nya, seperti bermain ATV.

Dengan banyaknya hotel mewah di Malang yang nyaman dan kekinian, Anda tidak perlu memilih pergi ke luar pulau Jawa hanya untuk melakukan short getaway. Semoga liburan kali ini bermanfaat bagi Anda dan keluarga.

Post a Comment

0 Comments